Harga Harley Davidson Bekas Di Indonesia Terbaru 2016

Loading...

Harga Harley Davidson Bekas - Jika ada pertanyaan apa yang menjadi ciri khas lelaki jantan pecinta motor? Sudah tentu jawabannya adalah Harley Davidson. Bagi pecinta kendaraan beroda dua tentu tak asing lagi dengan si gede yang satu ini, diciptakan oleh Harley dan Davidson yang awalnya hanya dari kaleng bekas untuk mesin, dengan perjuangan penuh darah sampai menjadi ikon maskulinitas selama lebih dari seratus tahun. Sekalipun moge yang dimiliki dengan harga harley davidson bekas, tapi gengsinya itu tak akan ada lawan!

Bicara mengenai sejarah motor Harley Davidson, sejarahnya dimulai pada tahun 1903 di Milwaukee. Bill Harley dan Arthur Walter Davidson, telah mengembangkan sebuah motor satu silinder. Lalu pada tahun 1905, keduanya berhasil membuat sebelas unit motor, dan meningkat hingga 154 unit pada tahun 1908. Peningkatan yang signifikan itu akhirnya membuat mereka memiliki sebuah pabrik motor, walau hanya berdinding papan. Itu pun ayah Davidson yang membuatnya. Saat itu harga motor Harley Davidson termurah di negaranya, sehingga peminatnya juga semakin banyak.

Pabrik kecil ini kemudian berkembang, bahkan salah satu anggota keluarga Davidson, yakni William juga ikut bergabung dan kemudian merekrut sekitar 20 pegawai. Nah, pada tahun 1909, proyek mesin V twin 1000 cc diciptakan oleh Bill Harley, pada waktu itu mesin ini bisa menghasilkan 7 horsepower! Nah, mesin dengan konfigurasi V-twin 45 derajat akhirnya menjadi ciri khas dari motor Harley-Davidson. 

Tahun demi tahun berlalu, inovasi demi inovasi tercipta dan membuat Harley Davison menjadi motornya orang Amerika. Tak hanya di Amerika, motor gede nan maskulin ini menjadi motor kebanggaan berbagai negara. Termasuk Jepang, Brazil hingga Indonesia. Tertarik untuk memiliki salah satu tipe Harley Davidson yang melegenda? Untuk permulaan, tak ada salahnya mengecek harga harley davidson bekas, sebagai ancer-ancer bujet pembelian motor.

Harga Harley Davidson Bekas Di Indonesia Terbaru 2016

Membeli motor Harley Davidson gress keluaran pabrikan langsung pasti akan memberikan gengsi tersendiri, secara semua orang tahu jika motor yang satu ini memiliki harga yang selangit. Tetapi, membeli motor Harley Davidson preloved alias second hand juga tak mengurangi gengsi, kok!
Penasaran dengan harga harley davidson bekas second? Mari disimak daftar beserta gambarannya di bawah ini :
  • Harley Davidson Wide Glide : Rp. 32.000.000
Kapasitas mesin 1.585 cc. Warna merah, kuning dan hitam. Transmisi 6 speed, electric starter dan Kapasitas Tangki Bahan Bakar(L) 17,8. Berat 303 Kg, dimensi 2,445 x 680mm.

  • Harley Davidson Street Glide : Rp. 12.345.678
Kapasitas mesin 1.690 cc, warna hitam, merah dan biru. Transmisi 6 speed, dengan electric starter dan kapasitas tangki bahan bakar 27 liter. Beratnya 368 kg dan dimensi 2,430 x 715 mm.

  • Harley Davidson Iron 883 : Rp. 245.000.000
Kapasitas mesin 883 cc, warna hitam dan kuning. Transmisi 5 speed. Sistem starter Electrik. Kapasitas tangki bahan bakar 12,5 liter, berat 260 kg, dimensinya 2,179 x 683mm.

  • Harley Davidson Sportser 883R : Rp. 155.000.000
Kapasitas mesin 883 cc, warna abu, biru dan oranye. Transmisi 5 speed dengan electric starter dan kapasitas tangki 12,5 liter. Berat 260 kg dan dimensi 2,245 x 760m.

  • Harley Davidson Sportser 1200 Custom : Rp. 125.000.000
Kapasitas mesin 1.202 cc. Warna merah, hitam, biru dan kuning. Transmisi 5 speed dan electric starter. Kapasitas tangki bahan bakar 17 liter, berat 260 kg. Dimensi 2,215 x 710mm.

  • Harley Davidson Road King Classic : Rp. 485.000.000
Kapasitas mesin 1.690 cc. Tersedia dalam warna Hitam, biru dan ungu. Transmisi 6 speed, Electric starter dengan kapasitas tangki 22,7 liter, beratnya 353 kg.

  • Harley Davidson Night Rod Special : Rp. 200.000.000
Kapasitas mesin 1.247 cc, warna hitam dan kuning, transmisi 5 speed. Elektrik starter, kapasitas tangki 18,9 liter, dengan berat 302 kg, dimensi 2,440 x 675 mm.

  • Harley Davidson Super Low : Rp. 265.000.000
Kapasitas mesin 883 cc. Warna hitam, putih, merah dan biru dengan transmisi 5 speed, kapasitas tangki 17 liter, beratnya 260 kg, dimensinya 2,215 x 695mm.

Tips Agar Tak Tertipu Harga Harley Davidson Bekas Dengan Cek Spesifikasi

Apabila kita mendapatkan tawaran harga Harley Davidson bekas bagus preloved, alias telah digunakan oleh seseorang sebelumnya, maka kita harus mempertimbangkan beberapa hal untuk memastikan bahwa spesifikasi si motor gede tersebut masih layak pakai dan tak abal-abal, sesuai dengan harga harley davidson bekas di pasaran.

1. Cek Kondisi Fisik

Don’t judge book by its cover, tetapi tidak untuk Harley Davidson preloved. Kita sebagai pembeli harus benar-benar teliti memperhatikan kondisi fisik kendaraan roda dua ini. Lihatlah kondisi mesinnya, dengarkan suaranya dan pastikan tak ada suara ganjil yang menunjukkan cacat mesin. Lihat juga penyok-penyok atau goresan yang mungkin tersembunyi, lihat apakah penyok dan noda itu bisa diperbaiki dengan mudah atau harus mendapatkan perawatan khusus. Setidaknya kita bisa tahu berapa bujet yang harus disediakan jika jadi membeli motor Harley Davidson tersebut.

2. Track Record Perjalanan

Apabila kita mengetahui tentang sejarah sepeda motor Harley Davidson yang ditawarkan, maka akan sangat membantu dalam menilai kelayakan dan kualitas kendaraan tersebut. Motor Harley Davidson yang pernah mengalami kecelakaan, baik itu kecelakaan fatal maupun kecelakaan kecil sekalipun, tentu akan mengalami sedikit kecacatan yang bisa berakibat pada kondisi prima si tunggangan besi tersebut. Selain itu kita juga bis amelihat perlakuan mantan pemilik motor sebagai gambaran umum kondisi fisik motor, apabila si pengguna sebelumnya benar-benar memperlakukan motor dengan baik, tentu kita bisa meyakini bahwa kendaraan yang ia tawarkan juga berada dalam kondisi yang prima.

Biaya yang Harus Dikeluarkan

Aturan wajib yang tak tertulis saat membandingkan harga harley davidson bekas second hand adalah dengan melihat daftar harga merk sama yang baru. Selain itu mengecek tahun manufaktur juga menjadi salah satu faktor yang bisa mempengaruhi harga. 

Keuntungan Membeli Motor Harley Davidson

Satu-satunya hal terbaik yang bisa kita dapatkan dari membeli motor Harley Davidson second hand adalah bisa mendapatkan lambang maskulinitas itu dengan harga yang lebih terjangkau. Seperti yang sudah diketahui, harga second beberapa tipe motor Harley Davidson lumayan bikin meringis, sudah tentu harga barunya jauh berlipat dari harga second. Akan tetapi jika kita menemukan beberapa tipe motor yang klasik dengan komponen langka yang menjadi koleksi berharga para kolektor, maka kita tetap harus membayar lebih. Tetapi semua itu sesuai dengan kebanggaan yang akan kita dapatkan.

Demikian adalah panduan singkat untuk membeli Harley Davidson secondhand dari kami admin PusatMotor.com. Jangan mudah tergiur harga yang ekonomis, cek spesifikasi dan bandingkan harga Harley Davidson bekas dengan penjual yang lain. Selamat hunting!

Artikel Terkait